Monday, June 15, 2009

Nasgor Special Ala Cielz :)

Salah satu makanan fave yg susah2 gampang.. Percobaan ini dilakukan ketika Cielz duduk di bangku kuliah.. nyampur2in semua bahan yg ada di kulkas..

Praktisnya, selalu sedia frozen veggie di kulkas.. voila, lezat sekejap :)



Bahan:
1 piring nasi
1/4 bgks frozen veggie merk apa saja ukuran 250gr
1 butir telur
bawang putih
ikan bilis goreng

Cara:
- Oseng2 cacahan bawang putih hingga mewangi
- Masukkan frozen veggie dan masak hingga matang
- Masukkan nasi.. aduk rata.
- Masukkan telur, aduk terus hingga telur tercampur merata dan nasi berwarna kekuningan
- Bubuhkan kecap manis, kecap asin secukupnya.
- Berikan sambal terasi sesuai selera
- Aduk rata dan angkat
- Sajikan dgn ikan bilis goreng dan bawang goreng

No comments:

Post a Comment